BERAUONLINE.COM, TANJUNG REDEB – Terjadi pemadaman Listrik beberapa hari terakhir di Kabupaten Berau, khususnya di wilayah Kota Tanjung Redeb.
Membuat Wakil Bupati Berau H Gamalis harus turun langsung menunjau apa yang terjadi di PLTU Teluk Bayur di Kelurahan Teluk Bayur, Kecamatan Teluk Bayur pada Rabu (14/7/2021).
Dalam kunjungan itu, Wabup Gamalis berbincang – bincang terkait pemadaman yang terjadi di beberapa wilayah di Kota Tanjung Redeb.
Setelah di cek, ternyata PLTU Teluk Bayur sedang ada pembersihan pada mesin generator, dan hal tersebut secara langsung disaksikan Wabup Gamalis saat berkunjung.
“Tujuan kesini, tentu saja ingin mengetahui jelas terjadinya pemadaman listrik di Kota Tanjung Redeb,”ungkap Wabup Gamalis dilapangan saat berada di PLTU Teluk Bayur.
“Mirisnya, pemadaman yang terjadi bersamaan dengan kegiatan PPKM Darurat sejak Senin (12/7/2021) kemarin, segingga masyarakat sangat merasakan sekali pemadaman tersebut,”tegasnya.
Dirinya juga menyatakan, jika pasokan listrik tidak memadai maka akan berdampak pada pasien Covid-19 yang sedang di rawat di RSUD Abdul Rivai.
“Kasian pasien yang sedang dirawat, apalagi yang menggunakan alat bantu pernapasan,” ucapnya.
Pada kesempatan itu juga, Wabup Gamalis menyempatkan untuk mengunjungi beberapa lokasi di area PLTU guna memastikan ketersediaan pasokan listrik selama PPKM Darurat berlangsung. (Adv)
Penulis : Tim
Editor : Indra