BERAUONLINE.COM, TANJUNG REDEB – Palang Merah Indonesia (PMI) Cabang Berau menggelar vaksinasi di Kampung Pulau Derawan, Kecamatan Pulau Derawan, pada Sabtu (2/10/2021).
Ketua PMI Berau, Agus Tantomo mengatakan, 170 dosis diberikan untuk Kampung Pulau Derawan yang ditujukan bagi tahap pertama dan kedua.
Sasaran vaksinasi kali ini, kata dia, tidak hanya menyasar orang dewasa, melainkan juga diperbolehkan vaksinasi bagi anak usia 12 hingga 18 tahun.
“Waktu vaksin sebelumnya, mereka (pelajar) belum boleh. Jujur sasaran kita hari ini adalah pelajar. Namun karena mereka masih ujian, mungkin setelah ujian mereka akan dibimbing datang ke sini (puskesmas),” ujarnya.
Ia mengaku, memilih Pulau Derawan sebagai tempat pelaksanaan vaksinasi adalah karena pelaksanaan vaksinasi yang terfokus di wilayah kecamatan kota.
Karena itu, PMI Berau bekerja sama dengan Dinas Kesehatan Berau untuk melaksanakan vaksinasi di wilayah luar selain kecamatan kota.
“Selama ini kan terpusat di kota saja, untuk itu kami (PMI) bekerjasama dengan Dinkes Berau untuk melaksanakan vaksinasi diluar wilayah kota,” tambahnya.
Ia mengaku jika Dinas Kesehatan masih memberikan kepercayaan kepada PMI untuk melaksanakan vaksinasi di wilayah luar kecamatan kota, Agus dengan tegas menyatakan siap.
“Jika Dinas Kesehatan masih mempercayai PMI, kami siap membantu pelaksanaan vaksinasi di daerah terpencil dan terluar,” tegas Agus Tantomo.
Ditemui terpisah, Koordinator Vaksinasi Puskesmas Pulau Derawan, Hadi Antoni membeberkan bahwa sebanyak 450 warga telah mendapat vaksin dari target sebesar 1.150 warga. Artinya, di Pulau Derawan sendiri sudah mencapai 39 persen.
Ia menyatakan bersyukur dengan diadakannya vaksinasi di Pulau Derawan, selain mempercepat angka vaksinasi juga menciptakan kekebalan bagi masyarakat terhadap paparan virus Covid-19.
“Dengan vaksinasi, harapannya nanti mengurangi resiko yang ditimbulkan akibat paparan virus Covid-19,” tandasnya.
Penulis : Tim
Editor : Sofy