BERAUONLINE.COM, TANJUNG REDEB – Perumda Air Minum Batiwakal Berau tahun 2022 diperingati dengan kegiatan sosial atau Jumat bersih.
Acara tersebut dihadiri oleh Bupati Berau Sri Juniarsih, Sekda Berau, pengawas perumda air minum Batiwakal M.Gazali, Asistem 1, Asistem 3, Kepala OPD dan Camat Teluk Bayur, (25/3/2022).
Dalam kesempatan ini Bupati Berau Sri Juniarsih menyampaikan selain berkumpul dan kegiatan kerja bakti ini, sekaligus memperingati ulang tahun yang ke 2 Perumda Air Minum Batiwakal dimana sudah tidak terasa 39 tahun PDAM memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat Berau, Air minum dan air bersih merupakan prioritas utama khususnya di kabupaten Berau dimana target penambahan 25.000 sambungan dalam periode RPJMD 2021 dan 2026.
Target tersebut tidaklah mudah,tapi kita harus yakin semua itu akan tercapai kalau kita percaya dan saling bahu membahu untuk mencapai target tersebut.
Disisi lain Dirut Perumda Air Bersih Batiwakal menjelaskan setelah acara pembukaan ini, akan dilanjutkan kegiatan kerja bakti bersama ketua RT dan Lurah dimana target 5 titik yang berakhir di kelurahan Sambaliung.
Berdasarkan pengalaman gangguan produksi dan distribusi air bertahun-tahun karena di akibatkan endapan sampah plastik yang terkumpul di area pompa inteks PDAM , sehingga tidak dapat berproduksi dan di distribusikan kepada masyarakat.