BERAUVISION.COM, TANJUNG REDEB – Selain melakukan pengawasan terhadap cadangan dan harga pangan, Dinas Koperasi Perindustrian dan Perdagangan (Diskoperindag) Berau pun menggelar pasar murah menjelang Natal dan tahun baru.
Kepala Diskoperindag Berau, Wiyati mengatakan, pasar murah ini bertujuan untuk menstabilkan harga bahan pangan, yang cenderung mengalami kenaikan saat hari besar seperti hari raya Idul Fitri, Natal dan pergantian tahun.Pada tahun ini Diskoperindag telah melaksanakan pasar murah sebanyak dua kali. Pertama pada saat menjelang Hari Raya Idul Fitri yang dilaksanakan di lima kecamatan kemudian dilanjutkan di Kecamatan Segah menjelang Natal dan Tahun Baru.
“Sudah kita laksanakan minggu lalu di Kecamatan Segah. Karena berdekatan dengan perayaan Natal dan tahun baru,” ujarnya.
Beberapa bahan pokok yang akan dijual di bawah harga pasaran diantaranya beras, gula, minyak goreng, tepung, susu, hingga minuman yang menjadi kebutuhan masyarakat baik untuk keperluan jelang Natal dan tahun baru.
Dalam program pasar murah ini, Diskoperindag bekerja sama dengan Bulog. Sehingga harga jual jauh lebih murah dari harga di pasaran.
Dengan adanya pasar murah itu diharapkan bisa mengurangi keresahan masyarakat akan tingginya harga kebutuhan bahan pokok, khususnya menjelang perayaan hari-hari besar, sekaligus meningkatkan daya beli masyarakat.
“Karena biasanya menjelang perayaan Natal dan tahun baru harga barang naik. Makanya dibuat pasar murah, biar warga tidak kesulitan,” pungkasnya.(Adv)
Penulis : Dewi/ @proberau.
Editor : Tim