BERAUONLINE.COM, TANJUNG REDEB – Pemerintah Kabupaten Berau Melaksanakan Upacara Peringatan Hari Kesaktian Pancasila, mengenang kembali tekad bangsa dalam mempertahankan dan mengamalkan nilai Pancasila di Halaman Kantor Bupati, Selasa (1/10/ 2024).
Pejabat Sementara (Pjs) Bupati Berau , Sufian Agus di jumpai awak media selepas memimpin upacara peringatan hari kesaktian pancasila mengungkapkan harapan mendalam terhadap masyarakat khususnya generasi muda untuk menanamkan nilai dan makna Pancasila sebagai ideologi bangsa dan negara.
” Melalui upacara ini saya harap anak muda bisa kembali mengenang bagaimana perjuangan bangsa memperjuangkan kesatuan dan kemerdekaan kita” ujarnya
Seiring berkembangnya jaman tentu banyak pengaruh dari negara luar yang memengaruhi ideologi anak muda, mulai dari budaya , norma hingga perilaku yang tidak sesuai dengan apa yang sudah kita terapkan dan biasakan.
“Ya hal tersebut tidak bisa dihindari, maka dari itu upacara mengenang ini diharapkan mampu menumbuhkan kembali nilai ideologi anak muda sebagai generasi penerus bangsa” lanjutnya
Sehubungan dengan upacara peringatan kesaktian pancasila , berharap juga Dinas Pendidikan lebih gencar melakukan sosialisasi berkaitan dengan kegiatan-kegiatan yang melibatkan anak muda sebagai pilar-pilar Indonesia emas.
” Dalam hal ini bagaimana membuat kegiatan untuk menambah wawasan kebangsaan bagi anak muda, untuk merangkul anak muda agar tidak lepas kendali dengan budayanya” Tutupnya.
Penulis : Arham