BERAUONLINE.COM, ANJUNG REDEB – Dalam Rapat paripurna yang digelar di Gedung DPRD Berau, Selasa (26/1/2021) yaitu pengumuman hasil penetapan pasangan calon Bupati dan atau Wakil Bupati Berau terpilih oleh KPU Kabupaten Berau periode 2021-2024 dan pengumuman berakhirnya masa jabatan Bupati Berau periode tahun 2016-2021.
Dalam Kesempatan itu, Bupati Berau, Agus Tantomo mengucapkan selamat atas terpilihnya kepala daerah yang baru. Dan akan melaksanakan tugas pada bulan Februari mendatang.
“Selamat bertugas dan memgemban amanah. Kepada masyarakat mari dukung pemimpin terpilih, tidak ada lagi perbedaan pilihan. Hari ini hanya satu pemimpin dan semuanya untuk kemajuan masyarakat Berau,” tegasnya.
Ia pun meminta maaf atas kesalahan yang terjadi pada masa kepemimpinannya. Tentu saja masih banyak kekurangan yang terjadi. Namun ia berharap apa yang telah dilakukan selama lima tahun terakhir ini bisa memberikan manfaat bagi pembangunan di Bumi Batiwakkal.
“Semoga segala sesuatu yang dilakukan dapat berkenan kepada masyarakat. Dan masa datang Berau akan semakin maju dan sejahtera,” ujarnya.
Sementara calon Bupati terpilih, Sri Juniarsih mengatakan, program kerja yang akan dilakukan pada saat menjalankan tugas nantinya yaitu penanganan COVID-19 serta upaya pengembalian ekonomi masyarakat.
“Ini target utama yang harus kita jalankan dulu. Bagaimana agar ekonomi di masyarakat tetap berjalan lancar meskipun di tengah pandemi saat ini,” singkatnya.
Penulis : Tim