BERAUONLINE .COM, SAMARINDA – Saat menyampaikan usulan prioritas di Musrenbang Tingkat Provinsi Kalimantan Timur, Bupati Berau mengatakan bahwa Pemerintah Kabupaten Berau terus menggencarkan pembangunan di setiap kampung di 13 kecamatan
“Termasuk peningkatan infrastruktur dasar terus dipacu mulai dari pesisir selatan hingga ke pedalaman kecamatan Segah dan Kelay. Namun, status kawasan masih menjadi kendala untuk mengeksekusi program pembangunan yang telah direncanakan,” ujar Sri pada Kamis (2/5/2024)
Ia berharap Pemerintah Provinsi Kalimantan Timur dapat memberikan dukungan alokasi anggaran sehingga Pemerintah Kabupaten dapat merealisasikan peralihan lahan kawasan pemukiman maupun jalan poros kampung yang masih berstatus kawasan budidaya kehutanan (KBK) menjadi kawasan budidaya non kehutanan (KBNK) maupun areal pemanfaatan lain (APL).
“Menurut saya, peralihan ini sangat penting agar pelaksanaan pembangunan di kawasan tersebut bisa langsung dieksekusi,” ucapnya.
“Sebab status kawasan menjadi kendala bagi Pemkab Berau untuk merealisasikan pembangunan sehingganya kami ingin segera membangun jalan poros ke kampung, khususnya di wilayah pedalaman,” tambahnya.
Dikatakannya bahwa berbagai usulan program yang disampaikan merupakan identifikasi permasalahan, potensi daerah, serta prioritas pembangunan di Kabupaten Berau dan diharapkan dapat segera direalisasikan.
“Untuk itu, kerjasama seluruh pihak, khususnya Pemprov Kaltim sangat kita butuhkan sebab kami sangat optimis dapat mengatasi permasalahan dan melaksanakan program-program yang menjadi prioritas dalam rencana pembangunan jangka menengah maupun jangka panjang,” pungkasnya. (Adv)
Penulis : Tim