BERAUONLINE.COM, TANJUNG REDEB -Kabupaten Berau menjadi tuan rumah pelaksanaan Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) VII Kalimantan Timur (Kaltim). Pemkab Berau pun melaksanakan rapat membahas persiapan dan pembenahan yang harus segera diselesaikan sebelum Porprov digelar, di Ruang Sangalaki Kantor Bupati Berau, Senin (17/10/2022).
Bupati Berau Sri Juniarsih Mas menyampaikan, ada beberapa yang perlu dilakukan pembenahan, seperti Alun-alun Teluk Bayur dibutuhkan perawatan secepatnya dan tempat duduk taman yang ada di Tanjung Redeb.
“Tak hanya Teluk Bayur yang harus dibenahi, tetapi seluruh yang ada di Tanjung Redeb, baik taman maupun tempat lainnya yang menjadi sorot mata wisatawan nantinya,” ungkapnya.
Ia menegaskan, perbaikan harus segera diselesaikan. Mengingat para atlet dan wisatawan yang datang akan melihat keindahan yang dimiliki Berau.
Disamping itu, ia menjelaskan, lampu jalan maupun lampu di taman juga harus menjadi perhatian penting. Harus secepatnya diperbaiki atau dilakukan pemeriksaan rutin, pewarnaan cat pada taman yang sudah mulai kusam serta pudar juga perihal yang penting, hal ini lebih menonjolkan keindahan yang dimiliki Kota Tanjung Redeb.
“Untuk Bapak Ibu OPD terkait segera lakukan persiapan Porprov ini dengan baik, dan bisa secepatnya melakukan pembenahan dan persiapan sebelum waktu dimulainya acara Porprov 2022,” tegasnya.
Bupati berharap, kepada seluruh OPD yang terlibat untuk mendukung keras dan bekerjasama dalam mensukseskan pelaksanaan Porprov nanti berjalan dengan baik, yang dimulai dari pembenahan dan perbaikan pada fasilitas yang dimiliki.
Sementara itu, Wakil Bupati Berau Gamalis menuturkan, semoga kedepan menjadi tuan rumah acara Porprov yang terbaik, dan mempersiapkan dengan sebaik-baiknya untuk mensukseskan prestasi dan pelaksanaan Porprov nantinya.
“Gapai prestasi dan sukseskan pelaksana Porprov nantinya dengan menjadi tuan rumah yang baik, dikenal baik, serta menjadi contoh yang baik untuk seluruh Para peserta yang akan datang nantinya,” tutupnya. (ADV)
Penulis : Roy
Editor : Sofi