BERAUONLINE.COM, TANJUNG REDEB – Wakil Gubernur (Wagub) Kalimantan Timur (Kaltim) Hadi Mulyadi, melakukan kunjungan ke Berau pada Sabtu (26/12/2020).
Kunjungannya kali ini untuk menghadiri peresmian Universitas Muhammadiyah Berau (UMB) pada Minggu (27/12/2020) besok. UMB sendiri sebelumnya adalah Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Muhammadiyah (STIEM) Tanjung Redeb.
“Saya sangat berterima kasih kepada Pemerintah Berau dan masyarakat Berau yang telah bekerja keras, sehingga sekolah Tinggi Muhammadiyah dapat berganti status menjadi universitas,” ujarnya.
Diketahui, STIEM Tanjung Redeb telah berdiri pada 18 Mei 1984. 36 tahun yang lalu. Akhirnya berubah nama dan akan diresmikan menjadi Universitas Muhammadiyah Berau (UMB).
Hal ini merupakan suatu pencapaian yang harus di banggakan, terlagi Univeristas Muhammadiyah Berau akan menjadi universitas pertama di Kabupaten Berau, daerah paling utara Kalimantan Timur.
“Itu artinya kabupaten Berau akan menjadi kabupaten yang maju dan besar,” tandasnya.
Penulis : Dewi
Editor : Sofy