BERAUVISION.COM, TANJUNG REDEB – Beasiswa untuk tingkat sekolah menengah pertama diperuntukkan kepada 880 siswa Se-Kabupaten Berau. Beasiswa ini diutamakan untuk siswa yang tidak mampu dan yang berprestasi.
Nominal dari beasiswa yang diberikan untuk siswa yang telah lolos seleksi senilai Rp 2 juta.
“Kemudian serapan sebagaimana hasil seleksi usulan dari sekolah sampai hari ini baru 809 orang yang mendaftar,” kata Kasi Kesiswaan dan Kreatifitas SMP Dinas Pendidikan Jumairi, kemarin.
Adapun beasiswa prestasi diperuntukkan ke kurang lebih 56 orang, ucap Jumairi, saat ini belum bisa diusulkan lantaran tahun ini kegiatan fisik berupa lomba ditiadakan sehingga tidak ada peserta lomba.
“Dalam waktu dekat ini akan ada karena KSN baru saja dilaksanakan,” lanjutnya.
KSN adalah Kompetisi Sains Nasional yang disiapkan untuk 9 pemenang masing-masing juara 1,2 dan 3 dari bidang IPA, IPS dan Matematika Tingkat Kabupaten.
“Juara yang kita bantu dalam beasiswa prestasi ini minimal juara Kabupaten,” ungkapnya.
Sedangkan untuk beasiswa tidak mampu yang sudah cair pada tahap pertama ada 500 orang lebih dan masih tersisa 300an orang. Kendalanya sebab ada berkas-berkas yang belum lengkap dari sekolah dan susahnya menghubungi siswa-siswa jika terdapat berkas yang kurang lengkap.
“Dan jika sampai akhir tahun berkas belum di lengkapi, maka kami terpaksa mengembalikan dana dengan disertakan pernyataan atau alasan dari siswa yang bersangkutan atau dari sekolah yang bersangkutan,” tutupnya.(Adv)
Penulis : Dewi
Editor : Tim