TANJUNG REDEB, BerauOnline.com – Sebagaimana penjelasan Direktur Perumda Air Minum Batiwakkal, Saipul Rahman, bahwa pembayaran air tepat waktu selain dapat menghindari sanksi denda dan penyegelan, mampu meningkatkan kualitas pelayanan perusahaan plat merah tersebut terhadap para pelanggan.
“Dengan pelanggan melakukan kewajibannya, yakni bayar air sebelum tanggal jatuh tempo sangat membantu kami dalam membiayai operasional perusahaan. Untuk memudahkan pelanggan, makanya dari segi proses pembayaran semakin dimudahkan dengan tersedianya berbagai opsi pembayaran,” katanya.
Tambah Saipul, jadi sekarang ini pembayaran bisa dilakukan pelanggan mulai dari melalui bank-bank yang ditunjuk hingga PPOB yang tersebar di perkotaan maupun pedesaan. “Berikut adalah beberapa cara pembayaran rekening air yang tersedia melalui teller atau mobile banking di loket Perumda Batiwakkal, loket PPOB atau konter terdekat, melalui e-commerce, melalui bank-bank yang bekerja sama, seperti BNI 46, BRI, Bankaltimtara, Mandiri dan POSPAY,” tutur beliau lagi.
Dalam hal memantau tagihan setiap bulanannya tambah Saipul, sehingga masyarakat mengetahui berapa besaran tagihan air mereka, Perumda juga memberikan kemudahan melalui aplikasi yang telah disiapkan. Apabila memerlukan informasi apapun seputra rekening air dan lainnya, pelanggan dapat menghubungi nomor layanan pelanggan Perumda, CS: 0813-5260-3900, CS: 0813-4632-0101 dan CS: 0812-5666-2622.
“Dengan kerjasama dan partisipasi aktif dari para pelanggan, diharapkan kualitas pelayanan air di Tanjung Redeb terus meningkat. Karenanya sangat kami harapkan para pelanggan bisa melakukan pembayaran sebelum tanggal 20 setiap bulannya,” imbuh Saipul Rahman. (NH)