BERAUONLINE.COM, MARATUA – Menikmati keindahan alam Pulau Maratua, Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) RI, Sandiaga Salahuddin Uno, juga beraktivitas olahraga.
Bersama masyarakat komunitas mas menteri marathon dan dilanjutkan berenang di laut Kampung Payung Payung, Rabu (3/7/2024).
Berlari pagi menjadi aktivitas rutin mas menteri dan di Maratua kegiatan ini dilakukan bersama komunitas lari dengan menempuh jarak sepanjang kurang lebih 5 kilometer dari Pratasaba Resort hingga dermaga Kampung Payung Payung.
Di kampung wisata bahari ini, Menteri Sandiaga juga meninjau kegiatan masyarakat dan sarapan bersama. Mas menteri juga mengunjungi kegiatan mini expo produk UMKM dari kelompok masyarakat di pulah wisata ini.
Selain itu bersama Bupati Berau, Sri Juniarsih Mas dan Wakil Bupati Gamalis, mas menteri juga bersepeda melintasi poros utama Maratua yang kini telah mulus beraspal
Bupati Sri Juniarsih Mas, saat senang bisa berolahraga bersama Menparekraf di Maratua. Menurutnya ini menunjukkan bahwa Maratua juga memiliki potensi sebagai destinasi sport trourism. Selain menyelam menikmati keindahan bawah laut.
Olahraga seperti treatlon juga bisa dilakukan di pulau terdepan ini. “Alhamdulillah tadi kami berolahraga dengan bersepeda bersama,” ucapnya. (Prokopim)